Pantai Papuma, Mutiara Pariwisata dari Jember

Berkunjung ke kabupaten Jember, kurang langkap rasanya jika tidak singgah di Pantai Pasir Putih Malikan atau yang lebih dikenal dengan nama Pantai Papuma. Lokasinya yang cukup dekat, hanya berjarak sekitar satu jam perjalanan ke arah selatan kota Jember, dan kondisi jalanan yang sudah baik, membuat Pantai ini harus masuk dalam kategori “must see” saat berkunjung ke kota Jember.

Pantai Tanjung Papuma, Jember
Suasana di Pantai Tanjung Papuma, Jember

Bulan September 2016 yang lalu, ada sebuah undangan pernikahan dari seorang sahabat di kota Lumajang. Dengan jarak Jember – Lumajang yang hanya dipisahkan satu jam perjalanan, plus sudah sejak lama ingin mencicipi keindahan pantai Papuma, jadilah saya melanjutkan perjalanan hingga ke timur.

Banyak hal bisa dilakukan di pantai yang memiliki ikon sebuah karang berbentuk kerucut yang tinggi menjulang di tengah laut ini. Salah satunya adalah bermain pasir. Pasirnya yang putih dan lembut memberikan rasa yang sangat nyaman di telapak kaki. Hanya saja ketika siang hari, butiran-butiran pasir ini terasa sangat panas di kulit.

Pantai Tanjung Papuma, Jember
Pantai Tanjung Papuma, Jember

Kegiatan lain adalah naik perahu. Di sekitar area pantai, terdapat banyak sekali perahu yang memang disewakan untuk wisatawan yang hendak berkeliling area pantai. Tapi, ada yang perlu diingat, pantai Papuma adalah salah satu pantai di pesisir selatan Pulau Jawa yang dikenal memiliki ombak yang ganas. Laut di sekitar pantai Papuma adalah laut lepas samudera Hindia. Untuk itu, sebelum berlayar, pastikan kondisi laut memang memungkinkan untuk dijelajahi. Jika memang cuaca buruk dan gulungan ombak terlihat besar, lebih baik niatan untuk berlayar ditunda terlebih dahulu hingga cuaca dan ombak membaik.

Kondisi ombak dan laut lepas pulalah yang membuat pantai Papuma sangat beresiko bagi penggemar renang. Karena itu sangat disarankan untuk tidak berenang di sana. Kalaupun memang ingin bermain air, cukuplah hanya bermain di pesisir pantai saja.

“Hari ini laut relatif tenang, mas. Cuacanya cerah tanpa awan,” ujar seorang Ibu tua penjual air minum di sekitar area pantai. Padahal bagiku, gulungan ombak yang tampak siang itu sudah cukup mengerikan. “Kalau lagi hujan, atau badai, ombak bisa jauh lebih ganas.”

Pantai Tanjung Papuma, Jember
Pantai Tanjung Papuma, Jember

Bagi penghobi foto, pantai Papuma menawarkan beberapa spot yang sangat cantik. Papuma adalah sebuah pantai yang kondisi geografisnya berupa Tanjung, atau daratan yang menjorok ke lautan. Hal menarik dari fakta ini adalah, wisatawan dapat menikmati spot sunrise maupun sunset di pantai ini.

Selain kondisi geografisnya, Papuma juga memiliki cukup banyak batu karang yang berserakan di sekitar area pantai. Batu-batu karang ini selain sebagai pemecah ombak, juga bisa sebagai objek foto. Suasana pantai yang tengah surut, dengan panorama air laut yang menyusup ke di sela-sela bebatuan karang, ketika fajar datang atau petang menjelang, adalah sebuah suasana surga bagi para pemburu foto landscape. Sungguh indah.

Sayangnya saat saya kesana, saya tidak sempat menikmati sunrise dan sunset karena kondisi waktu yang terbatas. Saya pun gagal untuk mendapatkan foto-foto yang bagus. Tapi bagi saya itu bukan masalah besar. Saya yakin, di lain waktu, saya akan bisa berkunjung ke Papuma kembali.

Jika kembali lagi kesini, mungkin saya akan menginap di wisma-wisma yang memang tersedia di sekitar area pantai. Dengan menginap di sekitar area pantai, saya berharap bisa mendapatkan momen sunrise dan sunset sekaligus untuk memperkaya pengetahuan saya akan fotografi landscape.

Pantai Tanjung Papuma
Pantai Tanjung Papuma

Waktu terbaik untuk berkunjung ke Papuma adalah saat musim kemarau, mulai dari akhir Maret hingga akhir Oktober. Suasana kemarau yang cerah, membuat laut akan tampak berwarna biru kehijauan. Kemungkinan mendapatkan sunrise dan sunset pun cukup besar karena berkurangnya intensitas awan selama musim kemarau. Bagi yang ingin suasana pantai yang sedikit tenang, mungkin bisa menghindari kunjungan di akhir pekan ataupun di bulan Juni – Juli, saat liburan sekolah, karena bisa dipastikan suasana pantai akan lebih ramai. Bulan Juni dan Juli juga adalah puncak musim kemarau, sehingga biasanya cuaca akan sangat panas.

Jadi, mari ke Jember, mari datang ke Papuma.

5 thoughts on “Pantai Papuma, Mutiara Pariwisata dari Jember

  • 22/12/2016 at 21:21
    Permalink

    panatai tanjung papuma…. view nya itu yang bikin hati pingin berkunjung kesana …. keren bgt

    Reply
  • 12/09/2018 at 20:15
    Permalink

    Untuk pecinta pantai, Pantai ini wajib masuk bucket list jika anda travel ke Jember. kata yang tepat untuk menyebut pantai ini adalah SPEKTAKULER. Dari sisi seorang penyuka fotografi landscape, pantai ini termasuk salah satu dari 3 pantai paling fotogenik di pulau jawa selain pantai klayar di pacitan dan pantai sawarna di banten.

    Banyak kegiatan yang dapat dilakukan disini, seperti menyewa perahu untuk berkeliling di area pasir putih, menikmati makanan hasil laut yang banyak tersebar di warung-warung disini. banyak tempat yang cukup instagrammable

    Reply
  • 02/12/2018 at 20:49
    Permalink

    Loved loved loved it !!! Pasir putih. Pemandang indah. Matahari terik dengan angin bertiup kencang dan ditemani suara ombak itu sangat indah. You guys who haven’t been in here need to freaking go here !!!

    Reply

Leave a Reply to Sukanusantara Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *