Terpana di Tanjung Bira

Pantai Tanjung BIra, Bulukumba, Sulawesi Selatan

————

“Jika Bali atau mungkin Lombok sudah terlalu mainstream, maka coba datanglah ke ujung selatan pulau Sulawesi. Datanglah ke Tanjung Bira”

————

Di suatu sore yang sedikit berawan, kubiarkan kaki-kakiku bertelanjang tanpa alas. Aku bebaskan mereka dari belenggu yang selama ini membatasi sentuhan langsung mereka dengan kulit bumi. Aku paparkan pori-pori telapak kakiku dengan bulir-bulir pasir pantai yang berserakan itu. Sungguh, ini untuk pertama kalinya aku merasakan pasir yang selembut itu. Rasanya kakiku seperti menginjak sebuah adonan tepung.

Pantai Tanjung BIra, Bulukumba, Sulawesi Selatan
Pantai Tanjung BIra, Bulukumba, Sulawesi Selatan

Selain pasirnya yang putih dan lembut, airnya juga jernih. Saking beningnya, warna air laut disini tampak kehijau-hijauan. Satu lagi kekhasan dari pantai ini adalah adanya tebing-tebing karang setinggi sekitar 10 meter yang menghias bibir pantai. Bagian bawah dari tebing-tebing ini berbentuk cerukan yang disebabkan oleh hantaman gelombang air laut saat pasang.

Salah satu bagian menarik, di beberapa bagian tebing dibuat tangga yang mengarah langsung ke laut. Dengan air laut yang jernih kehijauan, sekilas tangga itu tidak seperti menuju ke laut, melainkan kolam renang. Sebuah kolam renang yang tak berbatas dan tak bertepi.

Pemandangan di Tanjung Bira, Bulukumba
Pemandangan di Tanjung Bira, Bulukumba

Hmm, Pantai ini memang bukan pantai biasa. Dengan berbagai keindahan yang ditawarkan, tak salah kiranya jika pantai yang satu ini layak disebut surga. Yap, selamat datang di Pantai Tanjung Bira, Kabupaten Bulukumba, Propinsi Sulawesi Selatan.

Read more